Minggu, 17 Juli 2016

ASKOLTER BOJONEGORO MENDIDIK PETERNAK MENJADI MANDIRI DAN KREATIF

ustan mandiri
Asosiasi peternak se bojonegoro menggelar pertemuan rutin di kelompok ternak Rojo Panguripan desa kumpulrejo Kecamatan Kapas dini hari.
Kegiatan yang diarahkan untuk memberdayakan para kelompok tani ternak ini supaya bisa benar benar mandiri dalam mengelola ternak kelompok dan juga pengembangan usaha lain yang berkaitan dengan ternak itu sendiri.

Ketua Asosiasi Mariyanto menjelaskan kepada anggota asosiasi kelompok bahwa asosiasi di bentuk bukan hanya sebagai komonitas saja tetapi asosiasi ini bisa membantu para peternak untuk lebih berkreatif dan selalu berinovasi dalam beternak.

Didalam asosiasi terdapat para ahli di bidang peternakan, ada ahli kelembagaan, ahli pakan, ahli pupuk dan jaringan, maka asosiasi ini di bentuk agar dapat membantu kelompok yg bergabung di asosiasi kelompok ternak bojonegoro ( Askolter ).

Dalam pertemuan kali ini kelompok ternak yang hadir di kelompok ternak Rojo Panguripan 3 SPR di bojonegoro yakni, SPR Kasiman ( Mega Jaya ) SPR Soko Temayang ( Tunas Barokah ) dan SPR  Lembu Seto Napis Tambakrejo.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar