Kamis, 25 Agustus 2016

MONITORING KELOMPOK DAN PENYERAHAN BANTUAN SARANA DAN PRASARANA DARI DINAS PETERNAKAN PROVINSI JAWA TIMUR

Monitoring Kawasan Pembibitan Sapi Potong di Ustan Mandiri Dolokgede.
Kegiatan yang di lakukan oleh Dins peternakan Provinsi Jawa timur di sambut bahagia oleh ketiga kelompok ternak sapi di wilayah kecamatan tambakrejo, di antaranya yang telah di kunjungi yakni Lembu Seto desa Napis, Budi Upoyo desa Jatimulyo dan Ustan Mandiri desa Dolokgede.

Tiga desa tersebut sudah di plot sebagau desa wilayah sumber bibit sapi PO ( ongole ) yang sudah di legalkan oleh Gubenur Jawa timur tahun 2014 di stadion Lamongan.
Dalam rangka monitoring progres pelaksanaankegiatan penguatan pembibitan sapi potong Kab. terpilih di kabupaten bojonegoro.

Tieam Disnak Prov. Jatim Ahmad Riza Kasi kawasan dan pembibitan mengunjungi tiga kelompok tani ternak yang berada di kawasan kecamatan tambakrejo sekaligus menyerahkan bantuan sarana dan prasarana dalam mendukung penguatan pembibitan sapi.

Dalam monitoring tersebut Dinas Peternakan Prov. Jatim di dampingi oleh Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Bojonegoro beserta PTP Kecamatan menyerahkan bantuan berupa 3 unid karpet sapi,1 unid timbangan sapi elektrik, 1 unid tongkat ukur, 1 unid kandang jepit, material pembangunan kandang dan Animeter.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar