Kamis, 25 Februari 2016

PERSIAPAN KELOMPOK UNTUK MENGAJUKAN BADAN HUKUM

Pertemuan kelompok ustan mandiri dolokgede
Pertemuan di suatu kelompok sangatlah penting bagi bertumbuhan kelompok itu sendiri, dari pertemuan ini menjadi media informasi dan juga pengetahuan bagi  anggota kelompok.
Malam ini tanggal 25 Februari 2016 ustan mandiri mengadakan kegiatan yang selama ini telah menjadi rutinitas kelompok dan juga kegiatan yag tak pernah ditinggalkan demi untuk memajukan dan menyejahterakan anggota kelompok ternak untuk menggali ide-ide maupun gagasan yang perlu di kembangkan di kelompok.

Dalam kegiatan pertemuan ini ketua kelompok memberikan penjelasan dan pemahaman bagi semua anggota kelompok untuk lebih meningkatkan kegiatan beternak dan juga berinovasi dan kreatif dalam beternak.

Tak hanya itu,  ketua juga mengajak seluruh kelompok domba maupun sapi  yang telah bergabung di Ustan Mandiri harus selalu kompak untuk bersatu demi mewujudkan kampung ternak yg sdh di impikan 3 tahun yang lalu.

Pertemuan di laksanakan di malam hari, menurut anggota kelompok waktu yang paling efektif untuk di gunakan pertemuan di saat-saat banyaknya kegiatan musim tanem padi, sehingga  pertemuan malam hari di jadikan untuk kegiatan pertemuan kelompok, makan mereka pilih malam hari untuk berdiskusi bareng.

Inti yang di bahas dalam forum kali ini adalah tentang bagaimana kelompok harus bisa berbadan hukum sesuwai dengan peraturan pemerintah yang telah di atur di Undang-undang pemerintah Nomor 6.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar