Minggu, 02 Desember 2018

TPID Tambakrejo Tinjau Hijauan Pakan Ternak Ustan Mandiri


Tim PID Kecamatan Tambakrejo Meninjau HPT ustan mandiri Dolokgede
ustanmandiri.com  - Kelompok Tani Ternak Ustan Mandiri Desa Dolokgede, Kecamatan Tambakrejo Kabupaten Bojonegoro Jawa Timur minggu 2 /12/2018 dini hari mendapatkan tamu dari  Tim Program Inovasi Desa TPID untuk meliput potensi Desa peternakan di Desa.

Enam orang mendatangi kandang dan lahan hijauan pakan ternak HPT di peternakan sapi Peranakan Ongole PO dan penggemukan sapi Simpo Lipo (lemosin simental) milik ustan mandiri dengan tujuan mengankat potensi dan inovasi kelompok.

Sigianto ketua TPID Kecamatan Tambakrejo mengatakan sesuwai Program pemerintah, potensi yang berada di Desa harus terekpos kepublik. "untuk menampilkan kegiatan inovatif yang dilakukan oleh masyarakat yang dituangkan kedalam video ini kami kirim ke tingkat Kabupaten untuk di tayang di desa2, sehingga bisa menginspirasi desa lain untuk mempercepat penggunaan dan penyerapan dana desa" Saat ditemui tim  ustanmandiri.com lewat watshap app pribadinya, " salah satu contoh inovasi yang dilakukan oleh ustan mandiri mampu menyerapa Dana Desa DD  Dolokgede." lanjut Sugianto.

Di tempat terpisah Kepala Desa Nunuk Sri Rahayu mengungkapkan " Saya mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yg di berikan Kecamatan kepada Ds Dolokgede utk Program Inovasi Desa, dan sdh seharusnya ds Dolokgede mendapatkan kesempatan itu, saya yakin setiap usaha pasti akan ada hasilnya, dan semoga slogan "Kreatif, Produktif, dan Inovatif " bisa terwujud " ungkap orang nomor satu di Dolokgede

Muhammad ali selaku ketua kelompok berharap, " adanya kegiatam semacam ini dapat menumbuhkan semagat baru, bagi kelompok untuk lebih meningkatkan inovasi peternakan di Desa Dolokgede kedepanya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar