Sabtu, 10 Oktober 2015

KABID BUDIDAYA PETERNAKAN BOJONEGORO BERKUNJUNG DI PABRIK SUSU NASIONAL SEMARANG


foto di kantor pabrik susu nasional semarang


Kabid Budidaya Peternakan dan Perikanan Bojonegoro melihat langsung proses pasturisasi susu segar dari peternak sapi perah yang berada di kawasan semarang.

Kegiatan yang di lakukan oleh dinas Peternakan melelui Kabid Budidaya membuat insfirasi kepada peternak sapi perah di kabupaten bojonegoro agar lebih meningkatkan mutu susu segarnya yang kini kian menurun.

Dinas berharap kepada pelaku ternak sapi perah yang ada di wilayah bojonegoro bisa terinsfirasi dari peternak yang berda di wilayah Semarang dan Boyolali yang kian semakin lama semakin sejahtera.

Tetapi produksi air susu sapi perah yang berda di bojonegoro tidak bisa maksimal di banding daertah Boyolali dan Semarang karena cuaca yang sangat panas, dari kunjungan tersebut Kabid Budidaya bertujuan  apakah di bojonegoro dengan keadaan cuacu yang sangat ekstrim panasnya bisa di budidayakan sapi perah yang optimal.

Menurut tim ahli Tri Nugraha Fram, sapi perah harus sering di kasih hijauan yang lebih ketimbang kosentrat atau jenis fermentasi yang lain, karena yang bisa menhasilkan susu segar yang maksimal adalah pakan hijauhan.

Jadi Bojonegoro blm maksimal untuk di kembangkan sapi perah karena terkendala cuaca dan pakan hijauan yang hanya mengandalkan musiman.

Untuk mendukung Program Bupati Bojonegoro" Lumbung Pakangan Dan Energi"  Dinas Peternakan dan Perikanan berupaya untuk meningkatkan dan mengembangkan ternak yang ada di wilayah bojonegoro agar menjadi meningkat populasinyan dan juga berkembang pesat.

Dari kunjungan ini peternak juga di ajari oleh Karyawan Prabrik bagai mana proses penerimaan dari para peternak ke babrik.
Tidak semua susu segar dapat di terima oleh pabrik, susu yang bisa di terima oleh pabrik
1. susu tidak di campur air
2. protein di dalam kandungan susu tidak mengalami pecah
3. pengiriman harus pakai lembaga atau KUD yang berbadan hukum agar dapat di  
    pertangungjawabkan jika ada permasalahan terhadap pabrik.

Dari masalah di atas kelompok di anjurkan mendirikan koperasi agar mudah untuk kerjasamanya, selain itu para anggota kelompok bisa mengetahui dampak dari pentingnya Koperasi bagi kelompok. ( ali Ustan Mandiri)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar